Meski memaafkan secara tulus tak mudah, namun beberapa cara di bawah ini patut dicoba:
- Bayangkan kembali peristiwa-peristiwa yang menyakitkan hati secara lebih obyektif tanpa merasa menjadi korban dari perilaku orang yang Anda cintai. Coba berempati dengan membayangkan sudut pandang orang yang telah menyakiti Anda, misalnya bisa saja karena tersudut maka ia mengeluarkan kata-kata yang dapat menyakiti Anda.
- Pikirkan kesalahan-kesalahan yang pernah Anda lakukan dan ingat-ingat bagaimana perasaan Anda ketika Anda dimaafkan oleh orang lain akibat kesalahan tersebut.
- Ketika sudah memutuskan untuk memaafkan, cobalah membuat komitmen dengan pernyataan Anda tersebut.
- Jangan mengungkit kembali kesalahan orang yang Anda cintai, terutama jika mereka menunjukkan sikap yang sungguh-sungguh untuk memperbaiki diri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar